Neymar Mempimpin Statistik Dribel Copa America Chile 2015

9:53 PM

Salah satu senjata Neymar adalah dribelnya. buktinya pada saat melawan Peru di pertandingan pertama Grup C 2015, kapten Brasil itu tak ragu memperagakan dribel-dribel andalannya.


Dalam kemenangan Brasil 2-1 itu, dribel Neymar pada laga itu total 19 dribel sepanjang laga. Bintang Barcelona tersebut pun langsung memimpin statistik dribel di turnamen ini.


Dari enam pertandingan yang sudah dimainkan sejauh ini (Chile 2-0 Ekuador, Meksiko 0-0 Bolivia, Uruguay 1-0 Jamaika, Argentina 2-2 Paraguay, Kolombia 0-1 Venezuela, Brasil 2-1 Peru), tak ada pemain lain yang total dribelnya sebanyak Neymar. di urutan kedua adalah Lionel Messi, kapten Argentina yang juga merupakan rekan sejatinya di Barcelona.
Hasil sementara statistik dribel Copa America 2015:
*.
19 - Neymar (Brasil)
*.
10 - Lionel Messi (Argentina)
*.
09 - Jefferson Montero (Ekuador)
*.
09 - Jesus Manuel Corona (Meksiko)
*.
08 - Alexis Sanchez (Chile).

Melawan Peru, Neymar tak hanya menunjukkan kehebatan dribelnya. dia mencetak 1 gol, dan 1 asisst. Dia juga terpilih menjadi Man Of The Match pada laga tersebut.

You Might Also Like

0 comments